Chat us now!

RAMADHAN OFFER. BUY 2 GET 15% OFF, BUY 3 GET 20% OFF FOR ALL ITEMS - PROMO ENDS 31 MARCH 2024

Asana Free ShippingFree shipping no min order
Asana Secure PaymentSecured Payment


Tahu kah kamu bahwa kain batik sebenarnya memiliki banyak sekali fungsi tak hanya sekedar kain biasa? Begitu banyak macam fungsinya pastinya kamu sampai lupa bahwa kain batik sendiri juga bisa dijadikan sebagai bawahan kebaya lho.. Penasaran ga sih gimana caranya? Ayo coba simak tips berikut dengan mengubah kain batik kamu menjadi Rok Draperi Padanan Kebaya yang indah sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan biaya lebih, cukup dengan menggunakan kain batik yang kamu miliki.


Berikut merupakan langkah-langkah yang bisa kamu ikuti untuk membuat kain batikmu menjadi Rok Draperi Padanan Kebaya:

1. Pertama-tama siapkan kain batik berukuran panjang yang ingin dijadikan sebagai Rok Draperi

2. Ambil kedua ujung kain batik sebagai pengikat lalu, lalu lilitkan kain mengelilingi pinggang

3. Setelah itu, kecangkan kain batik tersebut agar pas dengan ukuran pinggang kita dan nyaman dipakai

4. Ikatkan dengan kencang sisa kain pada pengikat tadi di bagian pinggang

5. Kemudian terakhir pada bagian finishing, masukan sisa ikatan kain ke dalam rok sehingga Rok Draperi tampak rapi dan indah


Ternyata caranya cukup mudah kan? Dari kain batik ternyata tidak disangka dapat menjadi Rok Draperi cocok untuk bawahan Kebaya meninggalkan rasa anggun pada pemakainya tanpa harus mengeluarkan biaya lebih. Semoga tutorial ini dapat membantu dan selamat mencoba!


Source: Youtube - Dewi Magazine



Comments: 0

No comments

Leave a Reply

Your email address cannot be published. Required fields are marked*